Kejutan Awal Tahun
Kemarin senin (5/1/2009), saat kami, atas nama para pemohon, mendaftarkan permohonan pengujian Pasal 27 ayat (3) UU ITE ke MK, saya tidak pernah membayangkan akan menjadi heboh seperti ini. Rabu kemarin (7/1/2009) saat saya menyelesaikan pekerjaan akhir tahun dan awal tahun di kantor, saya membuka beberapa situs. Dan saya cukup terkejut saat membaca berita ini.
Iseng – iseng saya masuk kesitusnya depkominfo dan mendapatkan bahwa ternyata kementrian telah mengeluarkan rilis soal pendaftaran kemarin. Saya hanya heran, bukannya sudah ada permohonan yang kurang lebih sama tengah diperiksa di MK?
Pagi ini, setelah membaca berita ini, saya jadi tersenyum, ada amunisi yang tengah dipersiapkan depkominfo kalau kalah. Saya kemudian berpaling kembali untuk melihat situs depkominfo dan membaca rilisnya disana. Saya sih menduga amunisinya sudah dipersiapkan bukan karena pendaftaran permohonan kami. Tapi memang karena depkominfo sudah menyiapkannya untuk 2009. Tidak percaya silahkan baca di point 3.b.
Pak Nuh, mari kita beradu argumen di MK nanti yaa, sampai ketemu disana pak.
He he he Selamat Berjuang Mas……
Emang menterinya mau datang langsung ke MK Mas buat beradu argumen?
wah asal jangan kayak israel vs palestine yaa ..
Oh ya, semoga sukses pak adu argumennya ya!
ya benar, selamat berjuang mr. counsellor 🙂
setuju…
adakah yang bisa saya bantu untuk memuluskan proses permohonan ini ke MK? Ini bahaya, bisa jadi mainan orang2 yang licik. apalagi ntar lagi pemilu…… taulah, politik itu kan kotor, baik sistemnya maupun orangnya.
tapi kalo polisi yang mengawasi sih gapapa. polisi ini……..berapa banyak sih polisi yang blogger.
tapi kalo pengaduan ga tau dah
salam hangat dan kenal dari kami … polisi yg blogger ada !!! mas 😉
Semoga 2009 ini ada juga kejutan menyenangkan lainya, meski masih banyak kejutan duka seperti yang terjadi di Gaza..
Mohon doakan juga pasukan kita yang berjaga di Lebanon. Salam hangat dari kita2 yang sednag bertugas di Afrika Barat!
@luigi
saya juga prihatin dengan situasi di Gaza dan dimanapun pasukan Indonesia menjalankan misi perdamaian.
Semoga berhasil menjalankan tugas perdamaian dengan baik
Mas Anggara, kapan sidang pertama gugatan UU ITE di MK? tolong kabari dong, supaya kami para blogger dapat ikut menghadiri sidang.
@anita
silahkan datang, kamis 22 Januari pukul 14.00 di ruang sidang panel MK lt 2