Beri Aku…
Saat gelap menghadang
Beri aku kesempatan untuk sekedar terdiam
Saat terang menyapa
Beri aku kemampuan untuk sekedar berdiri
Saat aku merasa lelah
Beri aku waktu untuk sekedar berpikir
Saat aku merasa gamang
Beri aku tanganmu untuk sekedar meredakan rasa gelisah yang menyerang
Saat aku tertatih melangkah
Beri aku pelukan untuk sekedar tetap terus melaju